Tips Cerdas Agar Hidup Aman Secara Finansial

Memiliki kondisi finansial yang aman dan stabil jelas merupakan impian bagi banyak orang yang sadar bahwa sejahtera secara finansial sama dengan sejahtera dalam hidup. Namun untuk bisa mewujudkannya, diperlukan perencanaan keuangan yang matang dan strategi yang tepat. Bukan hanya soal mendapatkan penghasilan yang besar tetapi juga bagaimana caranya mengelola uang dengan bijak.

Tips Cerdas Agar Hidup Aman Secara Finansial

finansial

Melansir dari berbagai sumber, di bawah ini merupakan beberapa tips cerdas agar hidup tetap aman secara finansial.

1. Wajib punya dana darurat

Dana darurat merupakan fondasi yang paling krusial dalam perencanaan keuangan. Tujuan utamanya tak lain adalah untuk mencukupi pengeluaran yang tak terduga, seperti pemenuhan kebutuhan setelah kehilangan pekerjaan, kebutuhan medis, atau kerusakan kendaraan maupun rumah yang bersifat mendesak.

Idealnya, setiap orang yang bekerja setidaknya harus memiliki dana darurat yang cukup untuk memenuhi kebutuhan pokok selama 3 hingga 6 bulan. Dengan adanya dana ini, maka ada rasa aman dan siap menghadapi segala bentuk keadaan darurat tanpa harus berutang. Untuk itu, mulailah dari sekarang untuk menyisihkan sebagian dari penghasilan bulanan untuk bisa ditabung secara rutin hingga mencapai target jumlah dana darurat yang ideal.

2. Hindari utang konsumtif

Utang konsumtif kerap kali menjadi jebakan maut yang sulit untuk dihindari. Umumnya, hal ini terjadi saat seseorang membeli barang maupun jasa yang pada dasarnya tidak benar-benar diperlukan dan hanya karena keinginan sesaat.

Contoh utang konsumtif yang relevan dengan kondisi saat ini adalah berbelanja barang-barang non-kebutuhan menggunakan layanan paylater atau bahkan kredit pinjaman online. Hal ini kerap dilakukan oleh generasi muda seperti milenial dan generasi Z. Kedua generasi ini sangat rentan terhadap sifat konsumerisme alih-alih menggunakan uang untuk ditabung atau investasi karena menganut prinsip You Only Live Once (YOLO) dan Fear of Missing Out (FOMO).

Agar hidup aman secara finansial, tentunya penting untuk menghindari jenis utang konsumtif. Caranya adalah dengan mempertimbangkan kembali setiap ingin membeli barang, apakah barang tersebut termasuk kebutuhan atau keinginan belaka. Dengan cara ini, maka kamu bisa memiliki lebih banyak ruang untuk menabung dan investasi.

3. Mulai investasi

Investasi adalah salah satu cara untuk menciptakan hidup aman secara finansial. Berbeda dari menabung, investasi bisa digunakan untuk memproduktifkan uang seiring berjalannya waktu. Tidak perlu modal besar untuk bisa mulai berinvestasi, sebab ada banyak sekali instrumen investasi yang dapat diakses, bahkan oleh pemula, dengan modal kecil, seperti reksa dana, logam mulia, atau bahkan menjadi pendana di P2P lending yang sudah berizin dan tepercaya.

Untuk itu, mulailah belajar tentang beberapa pilihan instrumen investasi yang sesuai dengan kemampuan finansial kamu. Makin cepat kamu mulai berinvestasi, makin besar pula potensi pertumbuhan kekayaan kamu di masa depan. Namun, pastikan untuk memilih produk investasi yang tepat dan jangan mudah tergoda dengan iming-iming keuntungan besar dalam waktu singkat. Sebab, bisa jadi hal tersebut adalah investasi bodong.

4. Belajar cara mengelola pajak

Mengelola pajak dengan baik adalah bagian penting dari perencanaan keuangan. Pajak memang terkadang rumit tetapi dengan pemahaman yang baik, kamu bisa mengurangi pengeluaran dan bahkan meningkatkan pendapatan.

Sebagai contoh, beberapa produk investasi menawarkan manfaat pajak yang bisa kamu manfaatkan. Selain itu, ada pula potongan atau insentif pajak yang bisa kamu gunakan dan sesuaikan dengan status penghasilan, pekerjaan, atau bisnis. Dengan begitu, kamu bisa lebih banyak menghemat uang untuk keperluan lain, seperti tabungan atau investasi jangka panjang.

5. Pertimbangkan asuransi

Asuransi sering kali dianggap sebagai salah biaya tambahan yang pada dasarnya dapat dihindari. Namun, asuransi sebenarnya adalah salah satu cara yang paling efektif untuk memberikan perlindungan keuangan bagi kamu dari pengeluaran-pengeluaran besar yang sifatnya tak terduga. Dalam hal ini, asuransi kesehatan dan jiwa merupakan dua jenis asuransi yang paling umum dan penting untuk dimiliki.

Dengan adanya asuransi, kamu tidak perlu khawatir tentang biaya kesehatan yang mahal atau harus kehilangan penghasilan apabila terjadi kecelakaan atau kondisi medis yang cukup serius. Namun pastikan untuk memilih asuransi yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan finansial kamu. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan perlindungan yang optimal dari asuransi.

6. Buat tujuan keuangan dengan jelas

Menetapkan tujuan keuangan secara spesifik dan realistis sangatlah penting untuk mewujudkan kehidupan yang aman secara finansial. Tanpa adanya tujuan yang jelas, tentunya kamu akan merasa kesulitan untuk mengarahkan pengeluaran dan tabungan ke arah yang benar dan tepat

Sebagai contoh, kamu bisa membuat tujuan keuangan jangka panjang untuk membeli rumah, melunasi utang KPR, atau bahkan menyiapkan dana pendidikan anak. Setelah menetapkan tujuan, langkah selanjutnya adalah menyusun rencana sedetail mungkin dan mencakup langkah-langkah dan jangka waktu kapan tujuan keuangan tersebut harus tercapai. Dengan cara ini, kamu akan lebih termotivasi untuk mengikuti setiap langkah dari rencana keuangan yang sudah dibuat, serta lebih mudah untuk melacak kemajuan yang telah tercapai.

7. Buat anggaran keuangan secara realistis

Membuat anggaran merupakan salah satu cara paling mendasar tetapi efektif untuk membantu kamu mengontrol keuangan. Anggaran bisa kamu gunakan untuk melihat dengan jelas dari mana uang datang dan ke mana perginya setiap bulan.

Kamu bisa membagi pengeluaran ke dalam beberapa kategori, seperti untuk kebutuhan pokok, pembayaran utang, tabungan atau investasi, dan hiburan. Selain itu, pastikan setiap pos-pos anggaran realistis dan sesuai dengan kemampuan finansial. Dengan begitu, kamu bisa terhindar dari pengeluaran berlebih dan bisa lebih fokus pada pencapaian tujuan keuangan.

8. Evaluasi kegiatan finansial

Mengevaluasi keuangan secara rutin merupakan langkah penting yang harus dilakukan untuk memastikan bahwa rencana keuangan kamu sudah berada di jalur yang benar. Kamu bisa memastikan apakah pengeluaran kamu sesuai dengan anggaran, apakah ada pos pengeluaran yang harus dikurangi, dan lain sebagainya.

Dengan melakukan evaluasi kegiatan finansial secara rutin, kamu bisa mengidentifikasi hal-hal yang harus diperbaiki. Hal ini juga memastikan bahwa strategi keuangan yang kamu terapkan masih relevan. Untuk melakukan evaluasi, kamu bisa melakukannya setiap bulan atau tahun menurut laman DBS untuk bisa mengetahui aman tidaknya kondisi keuangan.

Nah, itulah beberapa tips untuk mewujudkan hidup yang aman secara finansial. Untuk mewujudkannya memang tidak mudah dan tidak bisa dilakukan dalam semalam. Butuh perencanaan, disiplin, dan evaluasi secara rutin. Dengan begitu, kamu bisa membangun fondasi keuangan yang lebih kuat dan menjadi pribadi yang lebih siap dalam menghadapi tantangan di masa depan.

Leave a Reply